Cooling System Jelang Pemilu 2024, Polres Sukabumi Kota Gelar Patroli Skala Besar

    Cooling System Jelang Pemilu 2024, Polres Sukabumi Kota Gelar Patroli Skala Besar

    Kota Sukabumi -  Menjelang pesta demokrasi tahun 2024, Polres Sukabumi Kota bekerjasama dengan Subdenpom III/1-2 Sukabumi menggelar patroli skala besar ke beberapa lokasi di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota. Upaya preventif tersebut diselenggarakan mulai Sabtu malam hingga Minggu (3/12/2023) dini hari.

     Patroli skala besar gabungan Polri dan TNI tersebut dilakukan dalam rangka cooling sytem menjelang pemilu 2024 sekaligus mengantisipasi potensi ganguan kamtibmas yang terjadi di akhir pekan. Hal itu disampaikan, Kaopsres Operasi Mantap Brata Lodaya, AKBP Ari Setyawan melalui Kasatgas Humas, Iptu Astuti Setyaningsih kepada awak media.

     “Kegiatan patroli skala besar yang melibatkan unsur Polri dan TNI ini merupakan upaya cooling system yang dilaksanakan Polres Sukabumi Kota menjelang pemilu 2024 nanti, ” ujar Astuti.

     “Kegiatan ini juga kami laksanakan sebagai upaya preventif dalam memelihara kondusifitas kamtibmas di akhir pekan, ” imbuhnya.

     Selain memantau situasi kamtibmas, petugas gabungan Polres Sukabumi Kota dan Subdenpom III/1-2 Sukabumi tersebut melakukan penertiban terhadap puluhan pengendara sepeda motor yang tidak mematuhi peraturan Lalulintas dan berhasil mengamankan 27 unit sepeda motor yang telah dimodifikasi dengan knalpot brong.

     “Jadi dalam kegiatan gabungan ini juga kami melakukan penertiban terhadap pengendara sepeda motor yang masih memodifikasi kendaraannya dengan knalpot brong. Semuanya ada 27 unit dan telah kami amankan di kantor Satpas Sat Lantas, ” terang Astuti.

     “Semoga dengan kegiatan preventif ini situasi kamtibmas dapat terpelihara dengan baik, kesadaran masyarakat dalam berlalulintas, khususnya para pengendara maupun pengemudi lebih meningkat sehingga dapat mendukung terhadap terciptanya kamseltibcarlantas (keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran Lalulintas).” pungkasnya.

    polres sukabumi kota kota sukabumi
    Dwi Wahyuningsih

    Dwi Wahyuningsih

    Artikel Sebelumnya

    Gelar Minggu Kasih Polsek Citamiang Sukabumi...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Kebon Pedes Antisipasi Gukamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Berkaca dari Singapura, Pelajaran Berharga untuk Indonesia
    Peduli Iingkungan, Panglima TNI Tanam Pohon dan Tebar Benih Ikan di Area Mabes TNI
    Hendri Kampai: Seandainya Para Pejabat Jujur, Indonesia Pasti Makmur
    Dandim 0818 Malang Batu Letkol Inf Yuda Sancoyo M.Han Komitmen Kawal Event Duta Pancasila

    Ikuti Kami